RF Online Lore Bagian 9 : Awal Mula Peradaban Baru

RF Online Lore Bagian 9 : Awal Mula Peradaban Baru - Hallo sahabat Gamers RF Online, Pada sharing Tips and Trik kali ini yang berjudul RF Online Lore Bagian 9 : Awal Mula Peradaban Baru, saya telah menyediakan tutorial lengkap dengan gambar dari awal sampai akhir. Mudah-mudahan isi postingan RF Online Lore Bagian 9 : Awal Mula Peradaban Baru yang saya tulis ini dapat klian pahami. okelah, ini dia tutorialnya.

lihat juga


RF Online Lore Bagian 9 : Awal Mula Peradaban Baru

RF Online Lore Chapter 9 - The Beginning of a New Civilization

RF Online Lore Bagian 9 : Awal Mula Peradaban Baru


Credit :  Hana Aurellia

Tak pelak lagi, infeksi Virus Arcane menemukan jalan ke sektor Novus. Pengaruh yang sangat buruk ini menempatkan ilmuwan Accretia dalam kepanikan. Dalam upaya untuk melindungi diri dari hal yang mengerikan ini, para ilmuwan segera menghancurkan platform transportasi, menghentikan jaringan planet dan memutus semua komunikasi. Yang berarti bahwa semua transportasi antar planet telah terputus dan kontrol atas planet-planet lain dalam sistem hilang.

Sejak peneliti Accretia kehilangan kendali terhadap subjek uji coba mereka, subyek eksperimen yang menghuni berbagai planet yang dikendalikan oleh peneliti Accretia, menemukan diri mereka di tengah kekacauan. Mereka mulai menyerang balik kepada para penciptanya, dan hal ini bukanlah hal yang luar biasa mengingat para manusia dan makhluk jenis baru tersebut telah melalui berbagai hal yang sangat luar biasa untuk memaksimalkan kemampuan mereka.

Semua subjek uji coba di 16 planet lain, selain planet Cora dan planet Bellato, hidup secara primitif setelah menghancurkan seluruh fasilitas pengkajian dan penelitian tim Accretia. Subjek tes pada planet Bellato maupun Cora berlaku beda. Mereka menyadari sifat kemanusiaan mereka dan situasi yang akan menimpa mereka. Kemudian, mereka berusaha sekeras mungkin dan melakukan berbagai cara untuk tetap bertahan hidup. Namun, dengan rusaknya platform jaringan teleportasi menyebabkan mereka kesulitan dalam mengirim berbagai persediaan. Selain itu, mereka juga menciptakan peradaban mereka sendiri, sebagai ciri dari ras manusia, hidup berkelompok.

Subjek ujicoba pada planet Cora memulai membangun peradaban unik mereka sendiri dengan berdasarkan kemampuan mental yang mereka miliki. Pada waktu yang sama subjek ujicoba pada planet Bellato juga menciptakan peradaban khas mereka sendiri, berdasarkan kemampuan mereka pada kecanggihan teknologi dan kemampuan mental yang mereka miliki. Dan salah satu planet lain yang masih bertahan hidup adalah planet Accretia.
Ketika virus Arcane datang, keselamatan tim peneliti Accretia berada dalam bahaya. Platform teleportasi yang rusak tak lagi dapat menyuplai mereka dengan segala keperluan mereka dari aliansi Pan-Earth, dan virus ini telah menginfeksi semua orang di planet Accretia. Mereka mencari cara untuk dapat bertahan hidup dan akhirnya mencoba melakukan eksperimen darurat pada tubuh mereka. Hal ini tidaklah sulit dikarenakan teknologi yang mereka perlukan dan berbagai sumber daya yang tersedia di planet itu, sangat mencukupi kebutuhan mereka. Kemudian, mereka memulai proses transformasi dari makhluk biologis menjadi mekanik.
Inilah asal mula ketiga ras..


Prev Chapter : RF Online Lore Bagian 8 : Konsepsi 3 Bangsa
Next Chapter : RF Online Lorem Chapter 10 : Holymetal dan Herodians


Demikianlah Artikel RF Online Lore Bagian 9 : Awal Mula Peradaban Baru

Sekian tutorial RF Online Lore Bagian 9 : Awal Mula Peradaban Baru, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan tutorial RF Online kali ini.

Anda sedang membaca artikel RF Online Lore Bagian 9 : Awal Mula Peradaban Baru dan artikel ini url permalinknya adalah http://all-risingforce.blogspot.com/2014/11/rf-online-lore-bagian-9-awal-mula.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.

0 Response to "RF Online Lore Bagian 9 : Awal Mula Peradaban Baru"

Post a Comment